kegiatan edukatif untuk anak belajar bahasa Inggris

Kegiatan Edukatif untuk Anak Belajar Bahasa Inggris di Rumah

Hai TNers! Siapa yang tidak ingin memiliki anak yang mahir berbahasa Inggris, tentunya semua orang ingin anak mereka menjadi anak yang cerdas dan memiliki kemahiran berbahasa Inggris. Usia anak adalah usi bermain, mereka cenderung memilih kegiatan-kegiatan menyenangkan untuk di lakukan, untuk itu kamu bisa memanfaatkan perilaku alami ini untuk menciptakan kegiatan edukatif untuk anak belajar bahasa Inggris.

Namun tidak semua orang tua bisa menciptakan kegiatan edukatif yang bisa menstimulasi kemampuan bahasa Inggris anak. Untuk itu Minol akan memberikan beberapa rekomendasi kegiatan yang bisa mengedukasi anak agar mudah dalam belajar. Tentunya kegiatan ini merupakan kegiatan bermain yang akan disukai oleh anak.

Bisakah Anak Belajar Bahasa Inggris?

Kegiatan Edukatif untuk Anak Belajar Bahasa Inggris

Jangan pesimis tentang usia anak yang masih dini untuk belajar bahasa Inggris. Justru usia anak adalah usia belajar yang bagus dan usia yang potensial untuk memberikan informasi. Masih ingatkah kamu bagaimana anak kamu mengucapkan kata pertamanya? Apakah ia berkata mama atau papa? Hal itu karena kamu sering mengucapkan kata tersebut di depan mereka. Lambat laut kemampuan verbal anak akan semakin berkembang.

Namun yang menjadi masalah adalah, anak adalah usia yang mudah terdistraksi, mudah bosan, dan sulit untuk hanya duduk diam. Untuk itu perlu metode yang tepat untuk orang tua dalam menyesuaikan dengan perilaku anak secara alami yang dikombinasikan dengan cara yang edukatif.

Buatlah aktivitas belajar yang melibatkan kegiatan visual, auditori, dan motorik agar anak dapat tetap beraktivitas dan merasa senang, dan di sisi lain mereka akan mengingat hal-hal yang bernilai edukatif.

Apa Saja Kegiatan Edukatif untuk Anak Belajar Bahasa Inggris?

Kegiatan Edukatif untuk Anak Belajar Bahasa Inggris

Jangan pesimis tentang usia anak yang masih dini untuk belajar bahasa Inggris. Justru usia anak adalah usia belajar yang bagus dan usia yang potensial untuk memberikan informasi. Masih ingatkah kamu bagaimana anak kamu mengucapkan kata pertamanya? Apakah ia berkata mama atau papa? Hal itu karena kamu sering mengucapkan kata tersebut di depan mereka. Lambat laut kemampuan verbal anak akan semakin berkembang.

Namun yang menjadi masalah adalah, anak adalah usia yang mudah terdistraksi, mudah bosan, dan sulit untuk hanya duduk diam. Untuk itu perlu metode yang tepat untuk orang tua dalam menyesuaikan dengan perilaku anak secara alami yang dikombinasikan dengan cara yang edukatif.

Buatlah kegiatan edukatif untuk anak belajar Bahasa Inggris yang melibatkan kegiatan visual, auditori, dan motorik agar anak dapat tetap beraktivitas dan merasa senang, dan di sisi lain mereka akan mengingat hal-hal yang bernilai edukatif.

Nah, untuk membuat anak semakin nyaman dan merasakan senang dalam belajar belajar bahasa Inggris, kamu perlu mengembangkan cara kreatif dengan menciptakan kegiatan edukatif untuk anak dalam Belajar Bahasa Inggris. Berikut ini akan Minol berikan beberapa kegiatan yang akan membantu anak lebih senang dalam belajar.

1. Ciptakan Kebiasaan Berbahasa Inggris

Lingkungan akan sangat mempengaruhi kemampuan bahasa seseorang. Di Kampung Inggris Pare, terdapat beberapa tempat yang menerapkan english area di dalamnya. Hal ini memang dimaksudkan untuk menciptakan lingkungan berbahasa Inggris agar siswa terbiasa.

Untuk itu kamu perlu untuk menciptakan kebiasaan berbahasa Inggris kepada anak. Mulailah dari cara kamu menyapa anggota keluarga yang lain dengan berbahasa Inggris. Maka anak kamu akan menirukan cara berbicara kamu.

Menurut seorang Ilmuwan Psikologi terkenal Albert Bandura, ia mencetuskan sebuah teori yang di namakan Bobo Doll. Teori ini menjelaskan bahwa anak mengemabngkan perilaku dengan pendekatan sosial kognitif, teori ini menyatakan bahwa anak belajar dengan cara menirukan orang yang ia lihat.

Untuk itu orang tua harus menajdi figur untuk ditirukan oleh anak. Mulailah dengan sapaan berbahasa Inggris, maka anak akan meniru cara kamu menyapa orang lain dengan bahasa Inggris. Tidak lupa juga kamu jelaskan arti dari sapaan itu kepada anak kamu.

2. Permainan Tebak Gambar

Libatkan visual dalam aktivitas belajar bahasa Inggris anak. Usia anak suka dengan objek-objek visual dan berwarna-warni. Dengan memanfaatkan kecenderungan ini, kamu bisa membuat permainan seperti tebak gambar.

Tebak gambar adalah metode belajar anak di Rumah yang mudah dilakukan. Pertama kamu perlu siapkan gambar-gambar yang lucu dan familiar dengan mereka, setelah itu ajarkan anak untuk mengenal nama-nama dari gambar tersebut dalam bahasa Inggris. Setelah itu mulailah permainannya. Akan lebih menarik jika kamu menggunting gambar-gambar ini dan melakukan permainan dengan cara yang acak.

Namun kamu tidak bisa mengajarkan mereka mengingat dalam sekali waktu, mungkin perlu waktu sekitar dua minggu untuk kamu mengajarkan mereka tentang nama-nama benda dalam bahasa Inggris.

3. Bermain Peran

Ini masih nyambung dengan poin pertama, bahwa anak cenderung menirukan apa yang mereka lihat. Kamu bisa mengajak mereka bermain peran untuk menirukan sesuatu. Pertama, ajaklah mereka untuk menonton sesuatu yang menarik dan berkaitan dengan bahasa Inggris. Di waktu lain ajaklah mereka untuk bermain sandiwara, menirukan apa yang mereka tonton.

Tentu saja dalam bermain peran ini kamu harus mengajak mereka untuk berbicara bahasa Inggris seperti apa yang mereka tonton. Tidak perlu sesuatu yang kompleks, cukup hal-hal sederhana saja akan menstimulasi kebiasaan mereka

4. Permainan Kreativitas

Kegiatan edukatif untuk anak belajar bahasa Inggris yang terakhir adalah permainan yang melibatkan kreativitas. Anak memiliki daya imajinasi yang bagus, itulah sebabnya mereka suka menggambar dan mencorat-coret sesuatu.

Ajaklah anak untuk membuat suatu karya seperti poster yang di dalamnya memuat kalimat-kalimat bahasa Inggris. Pengalaman membuat poster ini akan melekat di ingatan mereka, dan makna-makna yang kamu sampaikan akan lebih mereka ingat.

Selain itu permainan ini juga akan mengasah daya kreatif dan memunculkan bakat serta minat baru dalam diri anak.

Itulah kegiatan edukatif untuk anak belajar bahasa Inggris yang bisa anda praktekkan di rumah. Meskipun kegiatan sederhana ini tidak membuat anak anda mahir, namun kegiatan ini bisa menstimulasi mereka untuk belajar lebih dalam. Anak akan lebih percaya diri dan ini akan mendorong mereka untuk mempertahankan kemampuan dan meningkatkannya di masa yang akan datang.

Kursus Bahasa Inggris Anak dengan Metode Gamified Learning

Selain kegiatan edukatif, kemampuan bahasa Inggris dapat ditingkatkan secara maksimal dengan bantuan metode belajar dan pengajar yang tepat. Jika anda ingin anak anda mahir berbahasa Inggris, maka percayakan pembelajaran anak kamu di Titik Nol English Course.

Titik Nol akan memberikan pembelajaran yang cocok dengan karakter alami anak dengan menggunakan pendekatan gamified learning dan age-adaptive content. Pendekatan ini merupakan pendekatan belajar yang ramah anak dengan menyesuaikan materi dengan usia mereka.

Dipandu oleh tutor yang berpengalaman yang akan membuat anak mahir dan percaya diri ngomong bahasa Inggris. Dengan pembelajaran online yang interaktif yang bisa dilakukan di mana saja.

Informasi lengkapnya bisa kamu lihat di halaman kursus bahasa Inggris anak di website titiknolenglish.com.

+ posts

Hi, I am an SEO & content writing specialist and I am interested in learning English and many things related to it.