Beasiswa di Asia

titiknolenglish.com – Hai TNers! kamu yang berburu beasiswa luar negeri, dan memilih Asia sebagai tujuan belajar, kamu tidak perlu mencarinya jauh-jauh, Minol akan merangkumnya di sni. Kumpulan beasiswa yang akan Minol rangkum berikut ini adalah beasiswa di Asia untuk semua jenjang pendidikan baik S2, S2, maupun S3. Yuk simak informasinya dan penuhi persyaratannya.

15 Beasiswa di Asia

1. AEAN Undergraduate Scholarship

AEAN Undergraduate Sholarship adalah salah satu beasiswa bergengsi yang memberikan potongan biaya kuliah untuk jenjang pendidikan S1. Beasiswa ini akan membawa penerimanya kuliah di salah satu negara maju di Asia, yaitu Singapura. Sesuai namanya, beasiswa ini diperuntukkan bagi calon mahasiswa dari seluruh negara di Asia tenggara.

Beasiswa ini berasal dari universitas nomor 1 di Asia yaitu National University of Singapore. Untuk mendaftar beasiswa ini kamu terlebih dahulu harus mendaftar ke Universitas tersebut terebih dahulu.

Selain di NUS, beasiswa ini juga ditawarkan oleh Nanyang Technological University yang juga memiliki peringkat atas di Asia. Beasiswa ini dibuka setiap tahun dan batas akhir pendaftaran sekitar bulan Februari.

Cakupan beasiswa:

  • Biaya kuliah penuh
  • Tunjangan hidup per tahun akademik sebesar SGD 5.800
  • Tunjangan tempat tinggal per tahun akademik sebesar SD 3.000
  • Tunjangan Komputer satu kali sebesar SGD 1.750

Persyaratan:

  • Memiliki prestasi akademik yang bagus
  • Jika masih berada di kelas 12, pendaftar harus mendaftar ke universias tujuan dengan nilai rapor kelas 10 dan 11
  • Nilai tidak boleh kurang dari 8,5 di sebagian besar mata pelajaran
  • Sertifikat kemampuan bahasa Inggris TOEFL iBT (min. 90), IELTS (min. 6)
  • Melengkapi dokumen persyaratan lain seperti; paspor, esai, kartu identitas, transkip nilai, dan ijazah

2. Singapore International Graduate Award (SINGA)

Beasiswa ini merupakan bentuk kolaborasi antara Agency for Science, Technology & Research (A*STAR), the Nanyang Technological University (NTU), the National University of Singapore (NUS), the Singapore University of Technology and Design (SUTD) and the Singapore Management University (SMU). Beasiswa ini merupakan beasiswa untuk jenjang pendidikan PhD.

Beasiswa ini bertujuan untuk mendidik calon doktor berkualitas. Beasiswa ini memberikanmu kesempatan untuk belajar dan melakukan riset di bidang tersebut dan difasilitasi oleh  A*STAR, NTU, NUS, SMU atau SUTD.

Cakupan beasiswa:

  • Biaya kuliah penuh selama 4 tahun
  • Biaya hidup bulanan  SGD 2.000
  • Tiket pesawat satu kali
  • Tunjangan penyelesaian diberikan satu kali sebesar SGD

Persyaratan:

  • Gelar Master dengan ilmu yang relevan
  • Tertarik pada bidang Ilmu Komputer
  • Nilai tes bagus pada GMAT/GRE bagus
  • Skor TOEFL atau IELTS yang baik
  • Melengkapi dokumen persyaratan; Salinan paspor, foto terbaru, salinan ijazah, 2 surat rekomendasi

3. Brunei Darussalam Governement Scholarship

Beasiswa di Asia selanjutnya adalah dari negara Brunei Darussalam. Beasiswa ini berasal dan dibiayai langsung oleh pemerintah Brunei Darussalam. Beasiswa ini diperuntukkan bagi jenjang D3, S1, dan S2. Beasiswa ini memberikan akan memberikan peluang bagi penerima yang sudah lulus untuk mengakses pekerjaan secara global di masa depan.

Beasiswa ini akan membawa kamu untuk mengenyam pendidikan tinggi di beberapa universitas berikut:

  • Universiti Brunei Darussalam (UBD)
  • Universiti Islam Sultan Sharif Ali (UNNISA)
  • Universiti Teknologi Brunei (UTB)
  • Politeknik Brunei (PB)
  • Kolej Universiti Perguruan Ugama Seri Begawan (KUPU SB)

Cakupan beasiswa:

  • Pembebasan biaya kuliah selama masa studi
  • Tunjangan hidup setiap bulan sebesar BND 500
  • Tunjangan makan setiap bulan BND 150
  • Tunjangan buku BDN 600
  • Tiket pesawat PP
  • Akomodasi
  • Biaya asuransi
  • Biaya bagasi dengan BND 250

Persyaratan:

  • Usia 18-25 tahun
  • Jika sudah diterima, tidak diizinkan menerima beasiswa lain
  • Penerima beasiswa tidak diperbolehkan melakukan pekerjaan yang dibayar atau bekerja untuk perwakilan manapun di negara Brunei Darussalam.
  • Tidak diperbolehkan untuk membawa anggota keluarga selama masa studi
  • Memenuhi semua persyaratan yang sudah ditetapkan oleh universitas

4. Chinese Government Scholarship

Beasiswa ii merupkan program beasiswa fully funded yang didanai oleh pemerintah Tiongkok tepatnya melalui Kemeterian Pendidikan Republik Rakyat Tiongkok. Beasiswa ini juga mencakup semua jenjang pendidikan seperti sarjana, master, dan doktor. Selain itu beasiswa ini juga memberikan cakupan penuh bagi penerimanya.

Penerima beasiswa ini berkesempatan untuk mendapatkan bantuan pendanaan studi ke ke lebih dari 200 universitas di Tiongkok. Selain itu, beasiswa ini juga tidak terbatas pada program studi yang diambil, jadi kamu bisa memilih program studi sesuai minatmu.

Cakupan beasiswa:

  • Biaya pendidikan penuh
  • Biaya hidup termasuk akomodasi
  • Asuransi kesehatan
  • Tunjangan bulanan untuk kebutuhan tambahan
  • Jaringan internasional

Persyaratan:

  • Lulus dari pendidikan sebelumnya dengan nilai akademik yang bagus
  • Mendaftar ke program dan universitas yang dipilih
  • Sertifikat kemampuan bahasa Inggris TOEFL/IELTS
  • Paspor
  • Esai
  • Surat rekomendasi
  • Ijazah dan transkip nilai
  • Mengunggah dokumen persyaratan

5. KOICA Scholarship

Beasiswa di Asia selanjutnya adalah KOICA. KOICA merupakan singkatan dari Korea Intrnational Coorperation Agency. Program ini akan memberikan bantuan pendanaan pendidikan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Beasiswa ini berasal dari negara Korea Selatan dan diperuntukkan bagi jenjang pascasarjana.

Bidang studi yang ditawarkan pada beasiswa ini adalah pendidikan, kesehatan, tata kelola pemerintahan, pertanian, pengembangan kawasan urban, transportasi, sains, teknologi, inovasi, iklim, lingkungan, dan energi.

Cakupan beasiswa:

  • Biaya pendidikan penuh
  • Tiket pesawat
  • Biaya hidup
  • Asuransi kesehatan
  • Akomodasi

Persyaratan:

  • Pelamar bekerja di lembaga pemerintahan
  • Usia kurang dari 40 tahun diutamakan
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Memiliki kemampuan bahasa Inggris yang baik
  • Memiliki surat rekomendasi dari pemerintah
  • Memiliki scan paspor

6. Taiwan ICDF Scholarship

Beasiswa di Asia selanjutnya adalah Taiwan International Cooperation and Development Fund (ICDF) Scholarship. Beasiswa ini menyediakan bantuan pendanaan untuk pendidikan tinggi jenjang S2 dan S3.

Beasiswa ini merupakan bentuk aliansi Kerjasama Internasional Taiwan dengan 22 universita mitranya. Beasiswa ini menawarkan program studi seperti pertanian, bisnis, ekonomi, kesehatan, teknik, seni informatika, pariwisata hingga mitigasi bencana.

Cakupan beasiswa:

  • Biaya pendidikan
  • Biaya keperluan pendidikan
  • Tiket pesawat
  • Asuransi
  • Biaya hidup bulanan
  • Credit fee

Persyaratan:

  • Memenuhi persyaratan dari univeristas yang dipilih
  • Memenuhi persyaratan visa
  • Tidak sedang menerima beasiswa dari pemerintah Taiwan sebelumnya
  • Melengkapi dokumen persyaratan seerti; KTP/paspor, asrama, sertifikat TOEFL/IELTS, surat rekomendasi

8. MoE Taiwan Scholarship

Masih di negara Taiwan, beasiswa selanjutnya adalah MoE Taiwan Scholarship. Beasiswa ini didani oleh kemneterian Pendidikan Negara Taiwan atau Ministry of Education (MoE). Beasiswa ini diperuntukkan bagi semua jenjang yaitu S1, S2, dan S3. Untuk mendaftar beasiswa ini, kamu harus mendaftarkan diri secara terpisah yaitu menyerahkan permohonan beasiswa ke misi luar negeri Tiongkok, dan mendaftar ke universitas yang dituju di Taiwan.

Beberapa universitas yang bisa menjadi tujuan studi adalah:

  • National Taipei University (semua program)
  • National Taiwan University of Science and Technology (semua program)
  • Taipei Medical University (semua program)
  • National Taipei University of Education (semua program)
  • CTBC Business School
    a. Graduate School of Financial Management Programs
    b. Bachelor of Business Administration – Financial Management Program

Cakupan beasiswa:

  • Biaya pendidikan penuh
  • Tunjangan hidup bulanan

Persyaratan:

  • Belum pernah kuliah di Taiwan pada jenjang yang sama
  • Belum pernah mendapat beasiswa di Taiwan
  • Melengkapi formulir pendaftaran
  • Memiliki ijazah dan transkip yang diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris atau Mandarin
  • Salinan paspor
  • Salinan bukti pendaftaran universitas
  • Sertifikat kemampuan bahasa Inggris atau Mandarin
  • 2 surat rekomendasi

8. Royal Thai Government Scholarship

Beasiswa di Asia selanjutnya berasal dari negara Thailand. Beasiswa ini didanai oleh pemerintah Thailand dan diperuntukkan bagi sarjana dan pascasarjana. Beasiswa ini mungkin akan memberikan kontrak untuk bekerja selama beberapa periode di Thailand setelah kelulusan. Dengan beasiswa ini, kamu akan berkesempatan untuk belajar di jenjang pascsarjana universitas di Thailand. Beasiswa ini bertujuan untuk menumbuhkan pemahaman antar masyarakat Asia

Cakupan beasiswa:

  • Biaya pendaftaran
  • Biaya pendidikan
  • Tiket pesawat
  • Biaya akomodasi
  • Tunjangan perlengkapan
  • Tunjangan penelitian
  • Asuransi kesehatan

Persyaratan:

  • Memiliki glear sarjana atau pengalaman profesional di bidangnya
  • Pelamar harus dicalonkan oleh National Focial Point for International
  • Usia kurang dari 50 tahun
  • Memiliki kesehatan fisik dan mental
  • Memenuhi persyaratan dari universitas yang dipilih

9. Malaysia International Scholarship

Beasiswa di Asia selanjutnya adalah Malaysia International Scholarship. Beasiswa ini merupakan beasiswa yang didanai oleh pemerintah negara Malaysia. Bertujuan mengumpulkan orang-orang berbakat akademik untuk melanjutkan studi ke negara Malaysia.

Beasiswa ini diperuntukkan bagi jenjang pascasarjana dan diperkenankan untuk memilih universitas-universitas terbaik yang ada di Malaysia.

Cakupan beasiswa:

  • Biaya pendidikan penuh
  • Biaya hidup bulanan sebesar RM. 1.500

Persyaratan:

  • Maksimal usia 40 tahun untuk program master, dan 45 tahun untuk program doktor
  • Minimal IPK di jenjang sebelumnya adalah 3,0
  • Kemampuan bahasa Inggris TOEFL (min. 550) atau IELTS (min. 6)
  • Menulis proposal minimal 1.000 kata yang relevan dengan bidang studi yang diambil

10. MEXT Scholarship

Beasiswa di Asia selanjutnya adalah beasiswa MEXT. Beasiswa ini merupakan beasiswa dari pemerintah Jepang untuk memberikan bantuan pendanaan kuliah. Beasiswa ini diperuntukkan bagi jenjang S1, S2, dan S3. Beasiswa ini memuat 7 program beasiswa di dalamnya yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan kuliah kamu.

Cakupan beasiswa:

  • Biaya kuliah penuh
  • Tunjangan hidup
  • Tiket pesawat pulang pergi
  • Biaya pembuatan visa
  • Bebas ikatan dinas

Persyaratan:

  • Lembar print out email konformasi pendaftaran
  • Pas foto
  • Ijazah dan transkip nilai
  • Field of Studi and Research plan
  • Surat rekomendasi
  • Abstrak penelitian
  • Portofolio hasil karya
  • Dokumen lainnya seperti penelitian dan penghargaan

11. Global Korea Scholarship

Beasiswa Asia selanjutnya adalah Global Korea Scholarship. Sesuai namanya beasiswa ini akan mebawamu untuk kuliah ke Korea Selatan. Beasiswa GKS merupakan beasiswa yang diperuntukkan bagi jenjang Associate Degree, Sarjana, dan pascasarjana. Beasiswa ini adalah beasiswa fully funded yang dikelola oleh  NIIED

Cakupan beasiswa:

  • Tiket pesawat PP Indonesia
  • Tunjangan awal saat pertama kali tiba di Korea
  • Biaya pendidikan penuh
  • Tunjangan penelitian
  • Biaya belajar bahasa Korea selama 1 tahun
  • Tunjangan hidup
  • Penggantian biaya pencetakan tesis
  • Asuransi kesehatan
  • Hibah Kemampuan Bahasa Korea
  • Hibah Penyelesaian Beasiswa

Persyaratan:

  • Berusia di bawah 25 tahun untuk sarjana dan di bawah 40 tahun untuk pascasarjana
  • Telah menyelesaikan pendidikan formal tingkat menengah
  • Memiliki IPK di atas 80%
  • Lulus di jenjang pendidikan sebelumnya

12. ADB-JSP

Beasiswa di Asia selanjutnya adalah ADB-JSP atau Asian Development Bank –  Japan Scholarship Program. Beasiswa ini akan membawamu untuk kuliah ke Universitas terbaik yang ada di 9 negara yaitu Hong Kong (China), India, Jepang, New Zealand, Pakistan, Filipina, Singapura, Thailand, dan Amerika Serikat.

Beasiswa ini merupakan beasiswa fully funded mengharuskan kamu berkontribusi pada pembangunan ekonomi di negara asal setelah lulus nantinya.

Cakupan beasiswa:

  • Biaya kuliah penuh
  • Biaya hidup bulanan
  • Asuransi kesehatan
  • Tiket pesawat
  • Tunjangan perlengkapan kuliah dan penelitian

Persyaratan:

  • Tidak memiliki kewarganegaraan ganda
  • Tidak tinggal atau bekerja di uar negara asal
  • Memiliki pengalaman kerja 2 tahun
  • Usia maksimal 35 tahun
  • Bukan merupakan direktur eksekutif, direktur pengganti, manajemen atau staf ADB
  • Tidak menjadi Staf pada lembaga yang ditunjuk ADB–JSP
  • Berkomitmen untuk kembali dan bekerja di negara asal Anda setelah menyelesaikan studi untuk jangka waktu paling sedikit dua (2) tahun setelah selesainya studi
  • Pendapatan keluarga pemohon tidak boleh melebihi US$50,000 per tahun, dan pendapatan individu tidak boleh lebih dari US$25,000 per tahun.

13. Hong Kong PhD Fellowship Scheme (HKPFS)

Beasiswa di Asia selanjutnya adalah Hong Kong PhD Fellowship Scheme . Beasiswa ini mrupakan program beasiswa yang ditawarkan oleh Research Grants Council (RGC) Hong Kong bagi peminat internasional yang ingin melanjutkan S3 di universitas-universitas Hong Kong. Beasiswa ini menyediakan pendanaan studi di 8 universitas terbaik Hong Kong selama periode PhD, yakni 3 tahun.

Cakupan beasiswa:

  • Pendanaan beasiswa sebesar HK$ 322.800 (sekitar USD 41.400)
  • Tunjangan perjalanan penelitian dan konferensi per tahun sebesar HK$ 13.500 (sekitar USD 1.730)

Persyaratan:

  • Pelamar mendaftar ke program PhD penuh waktu di salah satu universitas berikut: City University of Hong Kong, Lingnan University, The Chinese University of Hong Kong, The Education University of Hong Kong, The Hong Kong Polytechnic University, The Hong Kong University of Science and Technology, Hong Kong Baptist University, The University of Hong Kong
  • Pelamar harus menunjukkan kualitas yang luar biasa melalui prestasi akademik, kemampuan penelitian / potensial, komunikasi dan keterampilan antar individu, dan kemampuan kepemimpinan

14. INPEX Scholarship

Beasiswa Inpex Scholarship merupakan beasiswa dari perusahaan nirlaba di Jepang yaitu Inpex scholarship foundation. Tujuan beasiswa ini adalah untuk meningkatkan persahabatan antara Jepang dengan negara-negara lain. Beasiswa ini adalah beasiswa fully funded atau pendanaan penuh. Beasiswa ini diperuntukkan bagi jenjang S1, S2, dan S3.

Cakupan beasiswa:

  • Biaya pendidikan dan biaya lainnya
  • Biaya hidup bulanan sebesar 160.000 yen
  • Tunjangan kedatangan
  • Biaya transportasi selama di Jepang
  • Biaya transportasi Indonesia-Jepang pulang-pergi (tiket pesawat)
  • Asuransi Kecelakaan

Persyaratan:

  • WNI dan tinggal di Indonesia
  • Usia 16 – 30 tahun
  • Memiliki gelar SARJANA di bidang ilmu alam dari universitas bergengsi di Indonesia
  • IPK min. 3,00
  • Memiliki tujuan untuk mempelajari dan meneliti ilmu pengetahuan alam di program magister universitas di Jepang.
  • Belum pernah menerima beasiswa serupa di Jepang
  • Memiliki kemampuan bahasa Inggris

15. POSTECH Graduate Scholarship

Beasiswa di Asia yang terakhir adalah POSTECH (Pohang University of Science and Technology) merupakan salah satu universitas teratas di Korea Selatan. Beasiswa ini merupakan beasiswa untuk jenjang pendidikan S2 di Korea Selatan. Beasiswa ini dibiayai 100% oleh pendanaan dari POSCO. Dengan beasiswa ini kamu akan mendapatkan reputasi, pendidikan, dan fasilitas yang terbaik.

Cakupan beasiswa:

  • Biaya kuliah penuh
  • Biaya hidup bulanan
  • Biaya asrama

Persyaratan:

  • Telah lulus pendidikan sebelumnya
  • Bukan warga negara Korea Selatan
  • Ijazah dan transkip nilai
  • Sertifikat kemampuan bahasa Inggris TOEFL iBT (min. 97) atau IELTS (min. 6)
  • CV
  • Kartu identitas
  • Sertifikat penghargaan jika ada

Itulah daftar lengkap beasiswa di Asia yang bisa kamu ikuti untuk mendapatkan bantuan pendanaan dan berbagai fasilitas untuk kuliah di luar negeri. Beasiswa di atas merupakan beasiswa yang banyak di buru oleh pelajar internasional. Karenanya kamu harus memiliki kemampuan yang mumpuni dan memenuhi semua persyaratan termasuk kemampuan bahasa Inggris TOEFL dan IELTS. Sudahkah kamu mempersiapkan TOEFL dan IELTS kamu?

Titik Nol English Course