Lembaga Kursus Terbaik di Kampung Inggris

titiknolenglish.com – Salah satu hal yang perlu kamu tahu sebelum ke Kampung Inggris Pare adalah program kursus dan biayanya. Setiap lembaga memiliki spesialisasi dengan program dan biayanya masing-masing. Kenapa musti tahu program kursusnya? Karena untuk menyesuaikan program pembelajaran dan tujuan kamu. Nah berikut ini Minol akan kasih rekomendasi lembaga kursus terbaik di Kampung Inggris Pare beserta program dan biayanya. Simak selengkapnya!

Program dan Biaya Lembaga Kursus Terbaik di Kampung Inggris

Berikut adalah lembaga kursus terbaik di Kampung Inggris dengan program dan biayanya. Nah, coba sesuaikan kebutuhan kursusmu sebelum memilih lembaga kursus dan programnya.

1. Titik Nol English Course

Pertama adalah Titik Nol English Course, lembaga kursus yang satu ini adalah spesialis persiapan TOEFL dan IELTS untuk persiapan beasiswa dan bekerja ke luar negeri. Kalau urusan persiapan TOEFL dan IELTS pasti rekomendasinya adalah Titik Nol. Telah ada ratusan alumni dari Titik Nol English Course yang berhasil mendapatkan beasiswa dan pekerjaan di luar negeri.

Titik Nol juga memberikan program study club dan scholarship mentoring untuk menambah kesiapan sebelum mendaftar beasiswa. Selain itu juga ada simulasi TOEFL dan IELTS setiap hari sabtu yang bisa diikuti oleh semua peserta kursus dari semua program.

Tidak hanya itu, beasiswa dalam negeri atau pekerjaan-pekerjaan seperti BUMN juga memerlukan TOEFL, dan mereka yang belum percaya diri dengan nilai tes bahasa Inggris pasti mempercayakannya di Titik Nol English Course.

Titik Nol juga punya program general english yang dibagi dalam 4 level yaitu starter, basic, intermediate, dan advanced. Program general english pun terintegrasi dengan materi TOEFL dan IELTS. Jadi meskipun kamu belajar di tingkat yang mendasar, kamu sudah mendapatkan pemahaman seputar materi tes bahasa Inggris.

Titik Nol juga punya program persiapan kerja di kapal pesiar yang akan membimbingmu dalam kemampuan bahasa Inggris dan keterampilan di bidang hospitality. Selain itu, program ini juga memberikan bimbingan periapan berkas dan pendaftaran sebelum bekerja di kapal pesiar.

Selain itu Titik Nol English Course juga menyediakan program dengan camp, jadi kamu tidak repot mencari tempat tinggal di Kampung Inggris Pare, karena sudah disiapkan camp untukmu. Camp di Titik Nol juga memiliki 3 pilihan yaitu camp regular, camp exclusive, dan camp VIP. Kamu juga akan mendapatkan merchandise menarik. Oh iya, bagi kamu yang mengambil durasi kursus 2 bulan dan 3 bulan, Titik Nol akan memberikan bonus penjemputan gratis dari Bandara Internasional Djuanda di Surabaya, atau di Stasiun Kediri.

Periode Pendaftaran:

Titik Nol English Course membuka pendaftaran pada periode 10 dan 25, maksudnya kelas akan dimulai pada hari senin setelah tanggal 10 dan 25 setiap bulan. Jadi jika kamu ingin mendaftar, pastikan mendaftar sebelum tanggal tersebut.

Pendaftaran bisa dilakukan melalui website Titik Nol English Course dengan memilih program yang kamu inginkan dan membayar DP sebesar Rp. 250.000. Setelah itu kamu bisa mendaftar ulang dan pelunasan dengan cara datang ke office Titik Nol di Jl. Brawijaya no. 75, Pare, Kediri.

Kerjakan placement test terlebih dahulu untuk melihat kemampuan dan mendapatkan kelas yang sesuai.

Program dan Biaya Kursus:

Berikut adalah biaya berdasarkan durasi kursus untuk semua program di Titik Nol English:

Dengan/Tanpa Akomodasi 2 Minggu 1 Bulan 2 Bulan 3 Bulan
Tanpa Camp Rp. 900.000 Rp. 1.400.000 Rp. 2.500.000 Rp. 3.600.000
Camp Regular Rp. 1.100.000 Rp. 1.700.000 Rp. 3.100.000 Rp. 4.500.000
Camp Exclusive Rp. 1.200.000 Rp. 1.900.000 Rp. 3.500.000 Rp. 5.100.000
Camp VIP Rp. 1.350.000 Rp. 2.150.000 Rp. 4.000.000 Rp. 5.850.000

Program Persiapan Kapal Pesiar:

Pogram dan Durasi Harga
Cruise Academy (3 Bulan) Rp. 8.500.000
Fast Track (1 bulan) Rp. 4.500.000
Experienced (khusus yang sudah berpengalaman) Rp. 2.000.000
Titik Nol English Course

2. Basic English Course (BEC)

Kursus bahasa Kampung Inggris selanjutnya ada Basic English Course atau biasa dikenal sebagai BEC. Lembaga kursus ini adalah lembaga pioner di Kampung Inggris Pare, lembaga yang pertama berdiri di Kampung Inggris. Lembaga ini sudah berdiri sejak 1977.

Jika kamu mencari kursus bahasa Inggris yang intensif, maka BEC adalah rekomendasi yang tepat. Kamu akan benar-benar digembleng dalam berbahasa Inggris dari level dasar, dan kamu perlu mempersiapkan dirimu untuk membangun niat belajar.

Kenapa? Karena BEC menerapkan sistem belajar yang padat dengan durasi programnya selama 6 bulan. Di 3 bulan pertama kamu akan belajar bahasa Inggris dasar dan masih diperbolehkan untuk menggunakan bahasa Indonesia. Lanjut ke 3 bulan terakhir, kamu sudah masuk di program TC dan tidak diperblehkan menggunakan bahasa Inggris. Jadi di 3 bulan awal bahasa Inggrismu akan dilatih dengan baik untuk persiapan di program selanjutnya.

Kursus di BEC akan melibatkan kamu dalam banyak aktivitas belajar yang menarik, seperti farewell party, night speaking, dan debate. Jadi hari-harimu akan penuh dengan belajar bahasa Inggris. Tenang, tetap ada hari libur kok.

Periode Pendaftaran:

Pendaftaran di BEC dibuka setiap 3 bulan sekali (kamu bisa melihat jadwalnya di website resminya). Pendaftaran dilakukan secara offline di Kampung Inggris Pare dan tidak boleh diwakilkan.

Selain itu persyaratan mendaftar di BEC adalah usia minimal 17 tahun dan maksimal 50 tahun.

Program dan Biaya Kursus:

Nah, berikut adalah biaya program di BEC:

Biaya pendaftaran Rp. 900.000 (sudah termasuk SPP bulan pertama)
Biaya SPP per bulan Rp. 500.000

3. Mr. BOB

Lembaga kursus terbaik di Kampung Inggris Pare berikutnya adalah Mr. BOB. Jika kamu ingin mengisi liburanmu dengan belajar bahasa Inggris, maka Mr. BOB bisa menjadi salah satu lembaga kursus yang bisa kamu coba. Program di Mr. BOB adalah program belajar yang seru dengan memberikan banyak game dan tentu tidak meninggalkan nilai belajarnya.

Mr. BOB banyak dikunjungi ketika liburan sekolah datang. Banyak yang datang ke lembaga ini karena ingin belajar bahasa Inggris sekaligus tidak mau melewatkan liburan mereka. Sesuai dengan tagline-nya yaitu “super seru”

Di lembaga ini juga diharuskan untuk praktek speaking tiap hari untuk menambah kepercayaan diri dalam berbicara bahasa Inggris.

Peridode Pendaftaran:

Periode pendaftaran di Mr. BOB Kampung Inggris Pare dibuka setiap bulan. Pendaftaran dilakukan secara online dengan mengisi formulir di website resminya.

Program dan Biaya:

Berikut adalah program dan biayanya:

Program Biaya
Paket 2 Minggu Rp. 1.450.000
Paket 1 Bulan Rp. 2.100.000
Paket 2 Bulan Rp. 3.400.000
Paket 3 Bulan Rp. 4.900.000
Paket Liburan Rp. 1.750.000

4. The Dafodils

Lembaga kursus terbaik di Kampung Inggris selanjutnya adalah The Dafodils. Lembaga kursus ini cocok untuk kamu yang ingin belajar speaking english. Ya, lembaga kursus ini memfokuskan pembelajarannya pada speaking english.

Jadi jika kamu tidak percaya diri saat berbicara bahasa Inggris, kamu akan dilatih untuk lebih percaya diri dan tentunya dengan aturan-aturan yang tepat seperti grammar dan pronounciation.

Dan tentu tidak hanya soal speaking namun juga soal  listening. Kamu juga akan berlatih mendengarkan kalimat-kalimat bahasa Inggris untuk memiliki kemampuan berkomunikasi yang bagus.

Selain itu, lembaga ini juga akan meberikan terapi bagi kamu yang sering tercekat dan speechless saat akan mencoba berbicara dalam bahasa Inggris. Atau bisa dibilang menambah keberanian dan kepercayaan diri kamu.

Durasi di lembaga kursus ini juga tidak terlalu panjang yaitu 2 minggu untuk satu programnya. Karena memiliki 3 tingkatan program, jadi kamu dapat menyelesaikan durasi kursus selama 6 minggu, atau 1 setengah bulan. Namun ada juga program dengan durasi 1 bulan untuk yang ingin belajar lebih intensif.

Periode Pendaftaran:

Pendaftaran dibuka dua kali dalam satu bulan di periode 10 dan 25. Pendaftaran dilakukan secara online dengan mengisi formulir di website resmi The Dafodils. Selanjutnya melakukan pendaftaran ulang dengan datang ke lembaga kursusnya di Kampung Inggris Pare.

Program Kursus dan Biaya:

Berikut adalah program dan biayanya:

Program Biaya
Program pemula (speak first) Rp. 175.000
Program Menengah (listen & Talk) Rp. 175.000
Program Intermediate (public Speaking) Rp. 225.000

5. Access-ES

Lembaga kursus bahasa Inggris terbaik di kampung Inggris yang terakhir adalah Access ES. Lembaga kursus ini cocok untuk mengisi liburan kamu. Bagi kamu yang ingin belajar bahasa Inggris di Kampung Inggris, dan berwisata, bisa saja loh!

Access-ES selain menyediakan program belajar di Kampung Inggris, juga menyediakan program belaajr sambil berwisata yaitu ke Bromo dan ke Bali. Jadi kamu bisa mengisi liburan dengan berwisata ke Bromo dan Pulau Bali sambil belajar bahasa Inggris.

Periode Pendaftaran:

Pendaftaran dibuka pada tanggal 10 dan 25, dilakukan secara online di website lembaga dengan mengisi formulir dan melunasi biaya kursus.

Pendaftaran dilakukan:

Program Biaya
Program regular (2 minggu-6 bulan) Rp. 900.000 – Rp. 7.900.000
Fullday camp (2 minggu-6 bulan) Rp. 1.265.000 – Rp. 10.360.000
English Stacation Bromo Rp. 1.200.000
English Stacation Bali Rp. 2.500.000

Nah itulah informasi tentang lembaga kursus bahasa Inggris terbaik di Kampung Inggris Pare yang bisa kamu jadikan rekomendasi kursus. Ada banyak lembaga kursus dengan beragam program unggulannya, jadi kamu bisa menyesuaikan program belajar dengan kebutuhanmu. Jadi yuk buruan datang ke Kampung Inggris dan kembangkan kemampuan bahasa Inggrismu hingga mahir dan waktu yang singkat.