• Daftar Tes IELTS?

titiknolenglish.com (Daftar Tes IELTS? Ikuti Tips Ini Agar Berhasil)- Banyak orang menyatakan bahwa tes IELTS itu sulit, sudah tak heran pula banyak orang-orang yang gagal mengikuti tes ini. selain tesnya yang sulit, biaya mengikuti tes IELTS juga tidaklah murah. Jika gagal maka kamu harus merelakan uang yang tidak sedikit.

Tapi akan lain lagi jika kamu sudah melakukan persiapan dengan di imbangi latihan yang baik, maka dari itu hasil tes IELTS itu pun juga akan memuaskan. Nah, buat kamu yang ingin daftar tes IELTS di artikel kita kali ini kita akan bahas tips agar berhasil mengikuti tes IELTS, berikut Tips tes IELTS agar berhasil yang harus kamu lakukan.

Baca Juga : Contoh Materi Soal TOEFL & IELTS disertai Pembahasannya

6 Hal Yang Harus Kamu Hindari Agar Berhasil Tes IELTS

1. Terlalu Fokus Pada Soal Bacaan

Paragraf bacaan pada soal reading sangat panjang. Untuk itu, kamu tidak boleh terpaku pada kalimat bacaan tersebut. Cobalah meminimalisir waktu untuk membaca agar kamu bisa fokus mengerjakan pertanyaan yang tertera pada soal.

“Tipsnya sisihkan waktu kamu untuk latihan”. Semakin banyak latihan, maka semakin banyak materi yang bisa kamu kuasai. Jika dilakukan dengan frekuensi yang sering, soal reading bukanlah hal yang menyulitkan bagi kamu.

2. Tidak Memahami Format Soal yang Dikerjakan

Tipe soal pada tes IELTS berbeda-beda. Alangkah baiknya sebelum mengerjakan tes, kamu harus memahami terlebih dahulu jenis soal apa sih yang harus kamu kerjakan terlebih dahulu dan mana yang harus jadi prioritas utama. Apakah soal listening? reading? writing? atau speaking? Jika sebelumnya kamu asing dengan hal diatas, akan sangat menyulitkan bagi kamu.

Terlebih kamu belum pernah melakukan simulasi samasekali. Jika di Titik Nol English Course, kamu tidak hanya mendapat materi namun juga praktek simulasi, ditujukan ketika kamu akan tes, kamu sudah benar-benar faham dan siap. Setiap format soal memiliki termin waktu masing-masing. Misalnya, soal writing 60 menit, listening 30 menit, dan seterusnya. Jangan terpaku pada satu bagian saja, sehingga bagian lain terlewatkan.

Baca Juga : 5 Rekomendasi Buku IELTS Terbaik Untuk Pemula
  • Tes TOEFL ITP Online Resmi

3.Mengabaikan Kursus dan Belajar Kelompok

Tidak hanya TOEFL saja yang menawarkan kursus, IELTS pun demikian. Kamu dapat mengikuti kursus persiapan IELTS dengan biaya yang cukup terjangkau dan pastinya pastikan memilih lembaga yang menyediakan simulasi tes seperti Titik Nol English Course. Selain kursus, kamu juga bisa mengikuti kelompok belajar khusus IELTS.

Kali ini keahlian mencari relasi kamu sangat diibutuhkan, carilah teman yang sekiranya pandai berbahasa Inggris dan ajaklah mereka untuk sering belajar bersama. Minta penilaian mereka terhadap kemampuan berbahasa inggris kamu saat ini.

Jika masih dirasa kurang, kamu bisa segera memperbaikinya dan menambah waktu belajar agar kemampuan Bahasa Inggris semakin mantap. Intinya jika kamu sering berlatih, ketika tes pun bukan jadi masalah. Karena terdapat istilah “Bisa Karena Terbiasa”.

Baca Juga : Daftar 10 Beasiswa S1 Luar Negeri Full

4. Kurang Fokus atau Kurang Konsentrasi

Mengerjakan soal IELTS membutuhkan keseriusan tingkat ekstra. Jika pikiran buyar, kamu akan kesulitan menjawab berbagai soal dalam tes dengan baik dan benar.

Untuk itu, coba latih daya konsentrasi secara perlahan agar kamu dapat fokus saat mengerjakan atau mengikuti tes nantinya.

Jauhkan pikiran yang tidak ada kaitannya dengan tes IELTS, sehingga apa yang kamu pelajari dan persiapkan dari rumah bisa dituangkan secara maksimal dalam lembar jawaban tes IELTS nanti.

5.Terlalu Banyak Membaca Teori

Memang, teori itu penting. Tapi, dalam IELTS, kamu sebaiknya mempersiapkan diri dengan lebih banyak latihan. Gak perlu cemas, kini sudah tersedia banyak situs internet yang bisa membantumu latihan IELTS, terutama untuk tes listening dan reading seperti Titik Nol English Course.

Baca Juga : Rekomendasi 5 Kursus IELTS Terbaik di Indonesia

6. Jangan Pernah Bolos Latihan

Kunci keberhasilan IELTS adalah latihan. Jika mau berlatih secara terus-menerus, kemampuan Bahasa Inggris kamu akan semakin terasah dengan sendirinya.

Tidak hanya latihan teori saja, tapi juga praktik agar otak semakin terbiasa dengan kata-kata atau kalimat dalam Bahasa Inggris. Selalulah bersemangat! dan kami juga rekomendasikan untuk kamu yang ingin berlatih dan memperdalam TOEFL ataupun IELTS dengan kursus tambahan

Baca Juga : Daftar 8 Negara Tanpa Beasiswa Bisa Kuliah Gratis

Apa yang membuat 12.748+ siswa memilih kami?

  • Lembaga resmi terdaftar di Dinas Pendidikan
  • Tutor muda dan bersertifikat internasional (TOEFL/IELTS)
  • Integrated curriculum: 4 pertemuan sehari belajar semua aspek bahasa Inggris, tidak hanya speaking
  • Terbukti: ratusan alumni mendapatkan pekerjaan dan beasiswa luar negeri
  • Lokasi strategis di jalan utama Kampung Inggis. Dekat dengan ATM, minimarket, tempat ibadah, klinik kesehatan & rumah sakit, gym, dan kuliner
  • Rekening atas nama lembaga, lebih terpercaya

Cukup DP Rp 250.000 untuk booking tempatmu. Pelunasan dilakukan saat sampai di office.

Kamu juga dapat mencoba placement test kami agar tidak salah dalam memilih tingkatan level belajar.