Beasiswa-S2-Jepang-Inpex-Scholarship-2023-01

titiknolenglish.com (Beasiswa S2 Jepang INPEX Scholarship 2023) – Hai TNers Scholarships Hunter! Kali Minol akan memberikan informasi beasiswa lagi nih. Info beasiswa kali ini adalah beasiswa untuk kuliah S2 di Jepang. Yaitu INPEX Scholarship 2023. Beasiswa yang satu ini merupakan beasiswa fully funded loh, jadi INPEX Schoalrship akan memberikan kamu pembiayaan pendidikan penuh beserta biaya hidup, transportasi dan lain-lain selama menempuh pendidikan di Jepang.

Jepang sendiri merupakan negara yang maju dalam hal sains dan teknologi. Siapa yang tidak mengenal negara ini? Negara yang dijuluki tirai bambu ini sering membuat penemuan yang mengesankan dunia dalam bidang teknologi. Selain itu negara Jepang juga merupakan negara dengan kediplinan yang tinggi. Jadi sebelum kamu melamar beasiswa INPEX kamu harus belajar untuk mendisiplinkan diri kamu juga belajar bahasa Jepang tentunya. Tidak perlu berlama-lama berikut informasi mengenai beasiswa S2 Jepang INPEX Scholarships 2023.

Beasiswa S2 Jepang INPEX Scholarship

beasiswa s2 jepang Inpex scholarship

Beasiswa S2 Jepang INPEX Scholarship 2023 – Titik Nol English Course

Beasiswa S2 Jepang INPEX Scholarship merupakan bentuk kerjasama antara Jepang dengan Indonesia yang bertujuan membangun hubungan persahabatan yang baik dan mengenalkan negara masing-masing melalui program beasiswa dari INPEX Scholarship Foundation.

INPEX Scholarship Foundation sediri merupakan organisasi non profit Jepang yang kini sedang memperluas fokusnya untuk mencangkup Australia dan Uni Emirat Arab. INPEX Scholarship Foundation memberikan pembiayaan kuliah maksimal 2 tahun 8 bulan untuk kuliah S2 dengan fokus jurusan science dan technology. Tapi perlu TNers ketahui bahwa penerima beasiswa ini jumlah maksimalnya hanya 3 orang, pastinya TNers harus bersaing dengan ketat.

Beasiswa S2 Jepang INPEX Scholarship 2023 – Titik Nol English Course

Fasilitas

  • Bebas tanggungan biaya kuliah

  • Tunjangan biaya hidup sebesar 160.000 yen

  • Tiket pesawat pulang pergi (tidak termasuk biaya paspor dan visa)

  • Commuter Pass saat berada di Jepang

  • Asuransi kecelakaan selama berada di Jepang

Beasiswa S2 Jepang INPEX Scholarship 2023 – Titik Nol English Course

Persyaratan

  • Warga Negara Indonesia

  • Usia maksimal 30 tahun saat mendaftar

  • Memiliki gelar Sarjana dalam bidang Ilmu Pengetahuan Alam (Teknik, Fisika, Biologi, Pertanian, Kimia, Farmasi, dll) dari universitas ternama di Indonesia dengan pendidikan sekolah minimal 16 tahun atau yang setara dengan latar belakang akademis

  • Memiliki tujuan untuk mempelajari serta meneliti program studi Ilmu Penetahuan Alam pada program magister universitas di Jepang, dan diharapkan diizinkan masuk universitas tersebut

  • Memiliki prestasi akademik (nilai IPK minimal 3,25)

  • Sehat jasmani dan rohani

  • Telah diizinkan untuk mendapatkan beasiswa INPEX oleh lembaga universitas, atau perusahaan asal pelamar

  • Memiliki kepentingan dalam hubungan persahabatan antara Indonesia dan Jepang serta bersedia berkontribusi untuk hubungan tersebut

  • Belum mendapatkan beasiswa serupa di Jepang atau di negara maju lainnya

Beasiswa S2 Jepang INPEX Scholarship 2023 – Titik Nol English Course

Dokumen Yang Harus Disiapkan

  • Mencetak formulir pendaftaran yang sudah diisi dan ditandatangani oleh pelamar

  • 2 lembar pasfoto terbaru ukuran 5 cm x 3,5 cm untuk ditempelkan di formulir dan yang lain

  • Transkip nilai akademik dari universitas asal pelamar

  • Surat rekomendasi dari presiden atau dosen pembimbing dari universitas asal pelamar, atau dari pemberi kerja apabila sedang menjalani masa kerja

  • Dokumen kelulusan dari universitas asal

  • LoA untuk INPEX Scholarship Foundation dari profesor penasihat di universitas Jepang yang ingin di masuki pelamar

  • Curriculum Vitae

  • Surat keterangan sehat dari dokter

  • Sertifikat kemampuan bahasa Inggris TOEFL iBT / TOEFL ITP / IELTS (persiapkan TOEFL-mu di Titik Nol English Course)

  • Sertifikat kemahiran bahasa Jepang (jika ada)

Beasiswa S2 Jepang INPEX Scholarship 2023 – Titik Nol English Course

Pendaftaran

  • Isi formulir pendaftaran dengan lengkap (unduh formulir di sni)

  • Melengkapi seluruh dokumen yang diperlukan

  • Mengirim formulir yang telah diisi dan ditandatangani, beserta pasfoto dengan format jpg, pdf, atau gif ke alamat email [email protected]

  • Pendaftaran di tutup pada 31 Oktober 2022, adapun timeline pendaftarannya adalah sebagai berikut:

    • 31 Oktober 2022, penutupan aplikasi
    • Januari 2023 awal, tahap interview dengan kandidat terpilih
    • Januari 2023 akhir, keputusan kandidat yang berhasil dari seleksi utama
    • Maret 2023, keputusan penerima beasiswa
    • April/Mei 2023, pengajuan aplikasi sebagai Mahasiswa Riset oleh beasiswa di atas siswa
    • September 2023, kedatangan mahasiswa penerima beasiswa dari Indonesia ke Jepang
    • Oktober 2023, dimulainya studi Program Mahasiswa Riset universitas
    • Januari 2024, ujian masuk program Magister
    • April 2024, memulai studi di program Magister universitas

Informasi selengkapnya klik di sini

Beasiswa S2 Jepang INPEX Scholarship 2023 – Titik Nol English Course

Itulah informasi mengenai beasiswa S2 Jepang INPEX Scholarship 2023. Dengan persaingan yang ketat tentunya ada banyak persyaratan yang harus kamu penuhi dan persiapkan. Salah satu yang menjadi persyaratan adalah sertifikat kemampuan bahasa Inggris TOEFL IELTS. Jika kamu masih ragu dengan TOEFL IELTS-mu, kamu bisa mempersiakannya di Titik Nol Englisg Course. Titik Nol English Course adalah lembaga kursus TOEFL IELTS terbaik di Indonesia untuk persiapan study abroad dan beasiswa luar negeri. Titik Nol English Course juga telah berhasil mengantarkan ratusan tutor dan alumninya mendapatkan pendidikan di luar negeri. Jika kamu ingin mempersiapkan TOEFL IELTS-mu kamu bisa melihat informasi di bawah ini.