Beasiswa Goh Keng Swee

Info Beasiswa Goh Keng Swee S1 di Universitas Terbaik Singapura

Mimpi untuk kuliah di negara dengan segala fasilitas dan kualitas pendidikan terbaik kini semakin dekat! Beasiswa Goh Keng Swee menawarkan kesempatan emas bagi kamu para pelajar berprestasi untuk meraih gelar sarjana di universitas ternama Asia Tenggara. 

Dengan berbagai benefit yang ditawarkan, beasiswa ini bukan hanya sekadar peluang studi, tetapi juga pintu menuju masa depan yang cerah. Tak heran jika beasiswa ini banyak diperebutkan oleh mahasiswa dari berbagai negara. Lalu, apa saja persyaratan agar bisa mendaftar beasiswa S1 luar negeri ini? 

Sekilas Tentang Dr Goh Keng Swee Scholarship

Dikelola oleh Asosiasi Bank di Singapura, beasiswa Goh Keng Swee merupakan pemberian sektor swasta. Beasiswa ini merupakan bentuk penghormatan untuk Wakil Perdana Menteri Dr Goh Keng Swee yang telah berperan dalam membangun perekonomian Singapura hingga menjadi pusat keuangan internasional. 

Tiga hingga empat beasiswa luar negeri ini diberikan kepada mahasiswa berprestasi dari 15 negara setiap tahunnya untuk mereka yang ingin mengenyam studi S1. Tak di semua universitas , beasiswa Dr Goh ini hanya berlaku jika kamu kuliah di NUS, NTU, SMU, atau SUTD. 

Setelah menyelesaikan masa studi, kamu sebagai penerima beasiswa yang terpilih wajib bekerja selama 3 tahun di perusahaan yang disetujui Singapura. Atau bisa juga di perusahaan yang berlokasi di negara asal namun berbasis di Singapura. 

Pilihan Universitas untuk Beasiswa

Kamu bisa melakukan pendaftaran mahasiswa secara langsung di salah satu universitas ini. Dan pastikan jika kamu telah memenuhi persyaratan atau kualifikasi yang diminta oleh masing-masing universitas selain kualifikasi dari beasiswa Goh Keng Swee sendiri.

National University of Singapore (NUS)

Untuk kamu yang memenuhi syarat secara otomatis akan dipertimbangkan dalam beasiswa ini. Sehingga tidak perlu lagi menunjukkan minat atau aplikasi secara terpisah.

NUS membuka pendaftaran mahasiswa baru mulai 20 November 2024. 

Link pendaftaran: https://www.nus.edu.sg/oam/admissions/important-dates

Nanyang Technological University (NTU)

Jika berminat, kamu harus mengirimkan formulir aplikasi beasiswa melalui tautan yang tersedia di akhir formulir aplikasi masuk NTU. Kamu bisa dipertimbangkan untuk menjadi penerima beasiswa jika memenuhi syarat.

NTU membuka pendaftaran pada: 4 November 2024.

Link pendaftaran: https://www.ntu.edu.sg/admissions/undergraduate/admission-guide

Singapore Management University (SMU)

Kalau kamu tertarik dengan beasiswa ini, saat mendaftar kuliah di SMU, kamu harus mencentang kotak yang bertuliskan ‘Ya’ untuk pertanyaan, ‘Apakah kamu tertarik untuk mendaftar beasiswa?’ Kotak ini biasanya ada di bagian pilihan program dan beasiswa di formulir pendaftaran. Dengan mencentang kotak itu, artinya kamu ingin ikut seleksi untuk mendapatkan beasiswa Dr GKS.

Pendaftaran SMU dibuka pada 18 November 2024. Kunjungi link ini untuk melakukan pendaftaran masuk universitas:

https://admissions.smu.edu.sg/admissions-requirements/international-and-other-qualifications

Singapore University of Technology and Design (SUTD)

Saat mendaftar kuliah di SUTD, kamu harus mencentang satu kotak di bagian informasi tambahan. Kotak ini menunjukkan kalau kamu ingin ikut seleksi untuk mendapatkan berbagai jenis beasiswa, termasuk Beasiswa Dr GKS.

Pendaftaran dibuka pada: 2 Januari 2025

Link pendaftaran: https://www.sutd.edu.sg/admissions/undergraduate/admission-requirements/international-qualifications/

Informasi Beasiswa Goh Keng Swee 2025

Sebelum apply scholarship ini, pastikan kamu sudah memahami cakupan, syarat, hingga prosedur pendaftarannya.

Cakupan Beasiswa

  • Biaya kuliah dan biaya wajib lainnya selama maksimal 4 tahun.

  • Tiket pesawat Indonesia – Singapura PP (untuk awal dan akhir masa studi).

  • Tunjangan sebesar SGD 6.500 per tahun.

  • Asrama berdasarkan tempat mahasiswa studi.

  • Tunjangan untuk pertama kali tiba di Singapura senilai SGD 200.

Persyaratan Umum Beasiswa Goh Keng Swee

  • Merupakan warga negara dari salah satu: Indonesia, Malaysia, Brunei Darussalam, Kamboja, Tiongkok, Hong Kong SAR, Jepang, Korea, India, Filipina, Myanmar, Thailand, Taiwan, atau Vietnam.

  • Memenuhi persyaratan untuk diterima di setiap universitas.

  • Mengikuti ujian masuk universitas yang diperlukan.

  • Sudah atau akan mendaftar sebagai mahasiswa di universitas-universitas pilihan.

  • Memiliki prestasi akademik & kokurikuler (CCA) baik.

  • Mempunyai kualitas kepemimpinan yang baik.

  • Mempunyai kualitas kepemimpinan yang baik.

  • Telah atau akan mengikuti Scholastic Aptitude Test (SAT) dalam 5 tahun terakhir. Untuk pendaftaran SAT, kamu bisa akses: https://satsuite.collegeboard.org/sat

Prosedur Pendaftaran

  1. Tidak ada aplikasi terpisah untuk Beasiswa Dr GKS mulai tahun 2025 ini
  2. Harus terlebih dahulu mendaftar untuk masuk ke NUS, NTU, SMU, dan/atau SUTD melalui situs web universitas masing-masing.
  3. Mendaftarkan minat pelamar untuk dipertimbangkan untuk Beasiswa Dr GKS saat mengirimkan aplikasi universitas pilihan.
  4. Pelamar yang berprestasi dapat dinominasikan oleh universitas untuk Beasiswa Dr GKS.
  5. Pelamar yang dinominasikan akan diberitahu pada bulan Juni jika mereka masuk dalam daftar pendek untuk wawancara beasiswa dengan Dewan Seleksi Beasiswa Dr GKS.
  6. Wawancara beasiswa akan dilakukan secara virtual antara Mei-Juni 2025 dan pelamar tidak perlu melakukan perjalanan ke Singapura untuk wawancara.

Kejar Beasiswa Kuliah Luar Negeri bersama Titik Nol English

Siap untuk mendapatkan beasiswa Goh Keng Swee atau beasiswa bergengsi luar negeri lainnya? Pastikan kamu mempersiapkan semua persyaratannya dengan maksimal ya, salah satunya adalah kemampuan bahasa Inggris yang baik.

Dengan memiliki skill bahasa Inggris, kamu bisa mendapat lebih banyak peluang selain untuk memudahkan komunikasi. Bahasa Inggris adalah kunci penting untuk meraih kesuksesan studi di Singapura ataupun di negara lain.

Ingin meningkatkan kemampuan bahasa Inggris secara signifikan? Titik Nol English Course adalah pilihan tepat untukmu yang ingin memulai dari nol dalam hal persiapan tes TOEFL/IELTS untuk mengejar beasiswa. 

Tutor muda berpengalaman akan menjadi teman kamu dalam belajar bahasa Inggris secara intensif, terstruktur, namun tetap menyenangkan. Selain itu, ada program Mentoring Beasiswa untuk kamu yang ingin mendapat panduan bimbingan lebih jelas. Mulai dari persiapan dokumen aplikasi yang berkualitas, proses pendaftaran, hingga wawancara.

Tunggu apa lagi? Daftar program kursus bahasa Inggris TOEFL/IELTS di Titik Nol English sekarang juga!

+ posts

Lahir dan ada sejak tahun 2000, Nurlailatul Hidayah sangat menikmati dan merasa penuh jika bisa menulis, berbagi cerita, dan makan mie ayam. Beberapa tulisan termasuk artikel SEO telah dimuat di berbagai platform.