Cara Tepat Menulis Surat Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggris
titiknoloenglish.com (Cara Tepat Menulis Surat Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggris) – Hi TNers! gimana bener kan apa yang Minol sering bilang kalau hari ini udah gak jaman gak bisa bahasa Inggris lagi, karena bahasa Inggris saat ini udah jadi bahasa sehari-hari yang mengakulturasi hampir di setiap lini kehidupan, mulai dari pelajaran dan tes sekolah, ujian tes masuk perguruan tinggi, hingga melamar pekerjaan sering kali menyaratkan kemampuan bahasa Inggris bagi pelamarnya. Nah pada kesempatan kali ini untuk kamu yang baru saja menyelesaikan studi dan sedang aktif apply kerja dan mau membuat lamaran kerja dalam bahasa Inggris yang bagus kali ini akan Minol bantu dan kasih tahu bagaimana cara tepat menulis surat lamaran kerja dalam bahasa Inggris yang disukai HRD!
Cara Tepat Menulis Surat Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggris
Surat lamaran kerja merupakan salah satu hal yang sering kali menentukan kamu untuk lanjut ke proses seleksi lanjut atau tidak. Apabila dari cara kamu menulis surat lamaran kerja saja sudah tidak benar, banyak kemungkinan kamu pasti sudah tidak lolos tahap seleksi administrasi.
Pada era globalisasi saat ini tidak dipungkiri lagi sudah banyak perusahaan asing yang berdiri di Indonesia. Perusahaan multinasional tersebut memang menjadi incaran untuk banyak orang, selain karena teknologi perusahaannya yang canggih upah untuk pekerjanya juga fantastis. Supaya dapat diterima bekerja di perusahaan multinasional tersebut salah satu syarat wajibnya pasti adalah kemampuan bahasa Inggris, untuk itu penulisan surat lamaran kerja pasti juga diharuskan menggunakan bahasa Inggris. berikut tips-tips dalam membuat surat lamaran kerja bahasa Inggris:
Lakukan Riset Perusahaan
Hal ini penting untuk dilakukan sebelum akhirnya kamu membuat surat lamaran kerja dalam bahasa Inggris, melakukan riset perusahaan penting agar kamu bisa mengenali perusahaan yang kamu tuju dan mempersiapkan apa-apa saja yang dibutuhkan, seperti nama HRD atau orang yang bertugas dalam merekrut di perusahaan tersebut. Pada penulisan surat lamaran kerja dalam bahasa Inggris penulisan nama perekrut dapat menggunakan nama belakang, contoh: Nama perekrut: Clemen Berliandi, maka penulisan pada surat lamaran kerja dalam bahasa Inggris dapat ditulis dengan “Dear Mr. Clemen”. Dengan melakukan riset sederhana seperti ini akan menambah kesan lebih baik dan niat.
Gunakan Bahasa Inggris Formal dan Perhatikan Grammar
Dalam penulisan surat lamaran kerja sudah pasti kamu harus menggunakan bahasa formal dan baku agar terlihat profesional, akan tetapi harus tetap lues dan jangan terlalu kaku, karena akan terkesan kurang ramah. Tapi jangan lupa untuk memperhatikan penggunaan grammar, karena susunan kalimat dalam bahasa Inggris sangat berbeda dengan susunan penulisan dalam bahasa Indonesia maka dalam menulis menggunakan bahasa Inggris pasti memerlukan grammar agar tidak terjadi grammatical error dan akhirnya apa yang berusaha kamu sampaikan justru tidak tersampaikan. Untuk kamu yang kesulitan dalam menulis bahasa Inggris menggunakan grammar yang sesuai kaidah jangan takut karena hari ini sudah cukup banyak aplikasi yang dapat membantu kamu dalam menulis sesuai dengan grammar yang baik dan benar.
Pembukaan Surat Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggris
Selain grammar yang harus diperhatikan selanjutnya yaitu mengenai kalimat pembukaan dalam surat lamaran kerja, pastikan kamu menulis pembukaan dengan tidak terlalu bertele-tele dan basa-basi: singkat, padat dan jelas. Contoh pembukaan surat lamaran kerja dalam bahasa Inggris:
“Dear Mr Clemen,
I am writing to you to inquire about the possibility of working in your company. I have noticed that your company is looking for a Tutor English Course, which you have advertised in the Instagaram on November 10, 2022.”
Isi Surat Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggris
Setelah menuliskan pembukaan surat, selanjutnya kamu bisa langsung masuk pada bagian isi dari surat lamaran kerja. Pada bagian ini kamu bisa menjelaskan maksud dan tujuan kamu mengapa mendaftar pekerjaan ini. kamu bisa menuliskan mengenai pengalaman dan pencapaianmu selama bekerja di perusahaan yang lama, apabila kamu adalah seorang fresh graduate kamu bisa menuliskan mengenai, riwayat organisasi dan kegiatan volunteer yang pernah kamu ikuti, kamu juga bisa menambahkan kelebihan dan soft skill yang related dengan lowongan yang sedang kamu berusaha apply. Contoh Isi surat lamaran kerja dalam bahasa Inggris:
“I graduated from college last month with level one certificates in basic accounts and keyboard skills. I then started working part-time at Warners garage in Kampung Inggris Pare and I have worked for 6 months. My job involved teaching English language, give materi about TOEFL and IELTS. I am now looking for a full-time job which offers made the chance to learn English teacher skills and level of my career.”
Penutup Surat Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggris
Bagian terakhir pada surat lamaran kerja tentu saja bagian penutup. Pada bagian ini kamu bisa menguatkan argumen bahwasanya kamu merupakan kandidat yang cocok untuk mengisi posisi tersebut. tunjukan juga antusiasmu untuk bekerja di perusahaan tempat kamu melamar. Tunjukan juga bahwa kamu terbuka untuk berbicara lebih lanjut dengan perusahaan untuk mendiskusikan peluang tersebut jangan lupa untuk mengucapkan terima kasih, nama lengkap dan tanda tangan. Salam penutup pada surat lamaran kerja dalam bahasa Inggris kamu bisa menuliskan “Regards”, ‘Best regards” atau “Yours sincerely”. Contoh penutup surat lamaran kerja dalam bahasa Inggris:
“I am a reliable person, a hard worker and, a fast learner. I am available for interview immediately. I am looking forward to hearing from you soon.
Yours sincerely,
Ady Prasetyo.”
Contoh Menulis Surat Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggris
Tips Tambahan Menulis Surat Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggris
Tips tambahan ini adalah tips yang seharusnya tidak atau jangan kamu lakukan saat menulis lamaran pekerjaan dalam bahasa Inggris.
Jangan menulis surat lamaran yang bersifat umum: perlihatkan ketertarikanmu terhadap perusahaan dan posisi yang sedang berusaha kamu lamar, dengan surat lamaran yang sudah kamu persiapkan dan sesuaikan dengan baik.
Jangan Merangkum Resume pada Surat Lamaran: ketika kamu mendaftar pekerjaan bukan hanya surat lamaran yang akan kamu kirimkan, lebih lanjut kamu akan mengirimkan, resume dan CV yang sudah sesuai dengan skill dan pengalamanmu, jadi pada surat lamaran skill dan pengalaman hanya merupakan bumbu dan ketertarikan-mu terhadap perusahaan dan posisi yang sedang dibukalah yang harus kamu tunjukan.
Jangan mengada-ada: pada saat menulis surat lamaran sebisa mungkin buat surat lamaran tersebut singkat, padat dan jelas. Usahakan surat lamarannya tidak lebih dari satu halaman, dan jangan melebih-lebihkan. misalnya menambahkan skill yang tidak kamu kuasai dengan baik.
Jadi itu tadi TNers cara tepat menulis surat lamaran kerja dalam bahasa Inggris. semoga kamu bisa diterima bekerja di perusahaan yang kamu inginkan ya TNers!
Agar lebih menunjang untuk kebutuhan kerjamu jangan lupa untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggri yang kamu miliki, gampang kok kursus aja di Titik Nol English Course Kampung Inggris Pare.
Titik Nol punya banyak program yang bisa kamu pilih, mulai dari program kursus yang paling basic hingga program persiapan tes TOEFL dan IELTS. Sudah banyak alumni dan tutor kami yang di terima di Universitas terbaik di luar negeri. Jadi tunggu apa lagi daftar kursus sekarang juga!