Universitas Terbaik di Eropa: Simak 10 Daftar Berikut

universitas terbaik di Eropa

Titiknolenglish.com (Universitas terbaik di Eropa) – Kualitas pendidikan di negara-negara maju menjadi impian para study aboard. Banyak siswa-siswi ataupun mahasiswa S1 yang memiliki mimpi untuk melanjutkan kuliahnya di negara maju seperti Eropa. Perlu kita ketahui dulu, bahwa universitas di Eropa dalam hasil riset QS World University Ranking 2024 yang telah merilis 1.000 universitas terbaik di seluruh dunia dan diantaranya terdapat 500 universitas Eropa yang menduduki peringkat tertinggi. Dari hasil riset tersebut, universitas di Britania Raya mendapat tempat yang paling banyak di antara negara-negara Eropa yang lainnya, kemudian diikuti oleh Jerman, Swedia dan Swiss yang juga mendapatkan tempat cukup banyak.

Banyaknya peminat untuk melanjutkan study ke Eropa, semakin besar pula saingannya. Oleh karena itu, persiapannya juga harus dipersiapkan secara matang agar bisa bersaing dengan mereka yang memiliki keinginan tinggi kan? Sebelum mempersiapkan diri untuk bersaing dengan ribuan siswa atau mahasiswa dari seluruh dunia, pastinya harus mengenal universitasnya dulu kan TNers? Nah, mari kita bahas yuk 10 daftar universitas terbaik di Eropa.

Berikut 10 Daftar Universitas Terbaik di Eropa

University of Cambridge

University of Cambridge merupakan salah satu universitas terbaik di Inggris Raya dan tertua di dunia yang menduduki peringkat ke-2 dunia versi QS World University Rangkings 2024. Mengalahkan University of Oxford, universitas ini memiliki museum dan koleksi yang menyimpan banyak harta karun yang memberikan wawasan menarik tentang beberapa wawasan ilmiah bagi mahasiswa maupun akademisi kampus.

Reputasi untuk pencapaian akademik yang sangat luar biasa telah dikenal di seluruh dunia dan mencerminkan pencapaian intelektual mahasiswanya, serta penelitian asli kelas dunia yang dilakukan oleh staf akademisi dan kolese. Standar yang tinggi ini didukung oleh adanya sumber daya yang luas yang dimiliki oleh kampus ini, seperti museum, perpustakaan, dan koleksi sejarah lainnya.

Universitas ini memiliki banyak pilihan program studi, diantaranya: Arkeologi dan Antropologi, Seni, Musik, Teater dan Film, Konseling dan Psikologi, Pendidikan, Sejarah, Sejarah Seni dan Arsitektur, Bahasa, Studi Hukum, Ketrampilan Hidup, Studi Sastra, Filsafat dan Religi, dan lain-lain. Alumni dari universitas ini juga tidak main-main lagi, 80 peraih Nobel Prize yang merupakan lulusan dari University of Cambridge.

Biaya yang perlu dikeluarkan juga selisih sedikit dari University of Oxford, biaya yang harus dikeluarkan pertahun berkisar dari Rp 300 juta hingga Rp 1 M, bergantung dari program studi yang diambil.

University of Oxford

University of Oxford merupakan kampus yang terletak di dalam dan sekitar pusat kota abad pertengahan Oxford yang dijuluki sebagai “kota menara impian” dan merupakan salah satu kampus tertua dunia yang menggunakan bahasa pengantar Bahasa Inggris. Universitas ini menduduki peringkat ke-3 dunia versi QS World University Rangkings 2024.

Oxford ini memiliki empat divisi akademik di universitas ini, yaitu: Humaniora, Fisika, Matematika, dan Ilmu Hayati; Ilmu Medis, dan Ilmu Sosial. Universitas ini menduduki peringkat nomor satu di dunia untuk Kedokteran. Universitas yang sangat bergengsi ini memiliki pilihan program studi yang sangat terkenal, meliputi: English and Literature, Anatomy and Physiology, Archaelogy, Arts & Humanities juga Geography.

Beberapa alumni terkenal dunia adalah Stephen Hawking, Oscar Wilde, Tony Blair dan David Cameron. Selain itu, tiga tokoh Indonesia juga lulusan universitas bergengsi ini, yaitu Maudy Ayunda, Gracia Josaphat, dan Emil Dardak.

Terkenal sebagai universitas bergengsi dunia, tentunya biaya yang harus dikeluarkan juga sangat tinggi. Rata-rata biaya pendidikan pertahun yang harus dikeluarkan bekisar dari Rp 400 juta hingga Rp 600 juta. Biaya living cost yang harus dikeluarkan juga cukup tinggi, yaitu berkisar dari Rp 200 juta hingga Rp 350 juta.

Imperial College London

Universitas terbaik di Eropa ketiga yang menduduki peringkat ke-6 terbaik dunia versi QS World University Rangkings 2024 adalah Imperial College London. Kampus ini adalah satu-satunya institusi di Inggris yang hanya berfokus pada sains, teknik, bisnis, dan kedokteran. Imperial College London menawarkan pendidikan yang dipimpin oleh penelitian dan peluang untuk bekerja di tim multi-budaya dan multi-nasional.

Universitas ini merupakan salah satu universitas paling internasional di dunia, dengan 62% mahasiswanya pada tahun 2021-2022 bukan warga negara Inggris Raya dan lebih dari 140 negara terwakili di kampus ini. Tidak kalah dari dua universitas bergengsi di atas, universitas ini juga telah melahirkan alumni terbaik dunia. Salah satu alumni terkenal dari universitas ini adalah Sir Alexander Fleming, penerima Nobel Prize untuk penemuan obat penicillin.

ICL menerapkan biaya Pendidikan per tahun yang harus dikeluarkan oleh mahasiswanya adalah berkisar dari Rp 300 juta hingga Rp 500 juta. Akan tetapi, Imperial College London memberikan banyak keringanan beasiswa bagi mahasiswa dalam maupun luar negeri.

ETH Zurich – Swiss Federal Institute of Technology

Universitas terbaik di Eropa yang keempat diduduki oleh universitas yang terletak di Swiss yaitu Swiss Federal Institute of Technology Zurich dalam bahasa Inggris. Universitas ini menawarkan program studi Science, Technology, Engineering dan Mathematics.

ETH Zurich merupakan universitas terkemuka di dunia dalam bidang sains dan teknologi serta terkenal dengan penelitian dan inovasi mutakhirnya. Universitas ini memiliki 16 departemen yang menawarkan pendidikan akademik dan melakukan penelitian ilmiah dalam berbagai bidang, mulai dari bidang teknik dan ilmiah serta kimia dan fisika.

Untuk biaya yang harus dikeluarkan pertahun kurang lebih Rp 850 juta.

University College London

Univeritas kelima yang terdaftar dalam universitas terbaik di Eropa adalah University College London yang menduduki peringkat ke-9 dunia versi QS WUR 2024. Universitas ini terletak di pusat kota London. Salah satu universitas dengan prestasi tinggi dengan memiliki 11 fakultas yang terkenal karena penemuan scientific yang dilakukan oleh mahasiswa dan dosen hingga meraih Nobel Prize. Program studi unggulan yang ditawarkan oleh universitas ini adalah Arts and Humanities, Brain Sciences, Built Environment, Engineering Sciences, Laws, Life Sciences, Mathematical and Physical Sciences, Medical Sciences dan yang lainnya.

UCL mendapatkan peringkat universitas top di Inggris untuk kekuatan penelitian dalam Research Excellence Framework terakhir (REF 2014). Selain itu, UCL juga telah menempati peringkat di antara 20 universitas teratas di dunia untuk kelayakan kerja lulusan dalam Peringkat Ketenagakerjaan Pascasarjana QS 2022.

Biaya yang harus dikeluarkan untuk kuliah di sini berkisar dari Rp 100 juta hingga Rp 700 juta. Akan tetapi, University College London memberikan banyak keringanan beasiswa bagi mahasiswa dalam maupun luar negeri.

The University of Edinburgh

Setelah dari Swiss dan London, mari bergeser ke Inggris terlebih dahulu. Universitas yang satu ini terletak di Inggris tepatnya di kota Edinburgh. Universitas ini secara konsisten berada di peringkat 50+ teratas dunia, dan menempati peringkat ke-22 dalam peringkat universitas dunia QS 2024.

The University of Edinburgh ini memiliki fakultas studi yang paling terkenal adalah College of Medicine and Veterinary Medicine. Akan tetapi, juga banyak program studi yang ditawarkan oleh universitas yang satu ini. Mulai dari program sarjana hingga pascasarjana.

Alumni dari universitas ini merupakan ahli sejarah yang menemukan karbon dioksida yaitu Joseph Black dan David Hume yang gagasannya meletakkan dasar pemikiran kontemporer. Selain itu, alumni universitas ini juga tokoh-tokoh abad ke-21, seperti JK Rowling, Olympians Dame Katherine Grainger dan Sir Chris Joy.

Biaya yang perlu dikeluarkan pun juga bergantung dari program studi dan tingkatan S1 atau S2 yakni berkisar dari Rp 78 juta hingga Rp 118 juta.

Universite Paris Science & Lettres (Universite PSL)

Universitas terbaik di Eropa ke-7 ini ditempati oleh Universite PSL yang menduduki peringkat ke-24 dunia. Universitas ini memiliki moto Sapere Aude yang berarti “berani tahu”.  Universitas ini memiliki keunggulan dalam bidang sains, teknik dan teknologi, serta di bidang lain, termasuk administrasi, ekonomi, linguistik, seni, filsafat, humaniora dan sosial.

Universite PSL merupakan universitas yang paling berpengaruh di dunia karena telah meraih 28 Nobel Prize dan 10 Medali Fields. PSL juga menyediakan Pendidikan S1 hingga S3 dengan biaya yang cukup terjangkau yakni mulai dari Rp 2 jutaan.

The University of Manchester

Kalau kamu tahu Manchester karena sebuah klub bola, kali ini kita akan membahas Manchester dari sisi lain. Berada di peringkat ke-32 di dunia, The University of Manchester adalah universitas riset publik yang berada di kota Manchester, Inggris. Manchester adalah universitas terbesar ketiga di Inggris dengan penerimaan mahasiswa baru terbanyak. University of Manchester menawarkan lebih dari 1.000 program gelar di bidang humaniora, bisnis, sains, dan teknik. Program-program ini meliputi kursus dasar, gelar sarjana, magister, PhD, dan MBA.

Selain itu, universitas yang satu ini juga telah meraih 25 Nobel Prize yang didapat oleh mahasiswa dan dosen. Dengan begitu, biaya kuliah yang dikeluarkan pertahun berkisar dari Rp 200 juta hingga Rp 400 juta.

Ecole Polytechnique Federale de Lausanne (EPFL)

Universitas terbaik di Eropa ke-9 yang telah menduduki peringkat ke- 36 dunia ini terkenal karena telah merilis hasil-hasil riset ambisius di bidang komputer dan teknologi. Terletak di bagian Swiss dan berbahasa Prancis, EPFL ini merupakan kembaran dengan ETH Zurich.

Sebagai kegiatan penelitian dan pengajarannya, kampus ini adalah satu-satunya universitas yang menjalankan reaktor fusi, reaktor nuklir, superkomputer Gene/Q dan memiliki fasilitas bio-hazard P3. Selain itu, kampus ini memiliki fasilitas olahraga dan rekreasi yang membuat mahasiswa tetap aktif secara fisik selama kegiatan pembelajaran. EPFL juga memiliki media mahasiswa yang aktif, menerbitkan koran bulanan dan siaran radio setiap hari di radio mahasiswa EPFL.

Biaya yang harus dikeluarkan juga tidak terlalu tinggi, yaitu berkisar dari Rp 10 juta hingga Rp 25 juta pertahun. Oleh karena itu, banyak mahasiswa internasional yang berlomba-lomba untuk masuk di universitas ini karena biaya yang harus dikeluarkan tidak terlalu tinggi.

Technical University of Munich

Universitas terbaik di Eropa ke-10 ini diduduki oleh Technical University of Munich yang berada di peringkat ke-37 dunia versi QS WUR 2024. Kampus ini secara konsisten yang ditampilkan dalam peringkat tertinggi di Jerman dalam QS WUR. Technical University of Munich merupakan anggota dari TU9 yaitu sebuah asosiasi dari sembilan universitas teknik paling bergengsi di Jerman.

TUM menawarkan beberapa macam program gelar sarjana, dengan beberapa program yang menawarkan kemungkinan gelar ganda. Bahasa pengantar yang digunakan oleh univesitas ini adalah Bahasa Inggris dan Jerman. Oleha karena itu, syarat masuk universitas ini adalah menunjukkan kemahiran Bahasa Inggris atau Bahasa Jerman.

Tidak ada biaya kuliah di tingkat sarjana, mahasiswa hanya akan membayar biaya semester senilai  €129,40 atau Rp 2.101.926.

Nah itu dia 10 daftar universitas terbaik di Eropa yang perlu kamu ketahui terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk melanjutkan belajar di benua biru. Tapi tentunya bekal utama yang harus kamu siapkan adalah alat untuk berkomunikasi yaitu bahasa ya TNers. Hal utama yang paling wajib adalah menyiapkan bahasa internasional yaitu Bahasa Inggris untuk alat komunikasi utama yang bisa kamu gunakan di Eropa. Yuk asah skill Bahasa Inggrismu mulai dari sekarang TNers!

+ posts