Present Continuous Tense

Present Continuous Tense: Pengertian Lengkap & Rumus serta Contohnya

titiknolenglish.com (Present Continuous Tense) – Hallo TNers! Kembali lagi dengan minol yang kali ini masih akan membahas tentang tenses yang lain yang patut kamu pahami. Setelah sebelumnya kita sudah mengupas tentang beberapa tenses, seperti Simple Past Tense, Simple Future Tense, Present Perfect Tense, hingga Simple Present vs. Simple Past Tense, kali ini minol akan membahas tentang Present Continuous Tense.

Sama seperti beberapa artikel tenses sebelumnya, kali ini kita akan membahas pengertian lengkap dari present continuous tense hingga ke rumus dan contoh-contohnya. Selain itu, ada beberapa pantangan juga yang harus kamu hindari dalam penggunaan tenses ini. Bagaimana, apakah kamu sudah tidak sabar untuk mengetahuinya? Yuk kita mulai saja pembahasannya di bawah ini!

Pengertian Present Continuous Tense

Present Continuous Tense atau yang biasa disebut juga dengan Present Progressive Tense merupakan salah satu tenses dalam bahasa Inggris yang digunakan untuk menyatakan suatu perbuatan atau kegiatan yang sedang terjadi pada saat ini. Bentuk atau rumus dasar dari tenses ini adalah: subject + am/is/are + verb-ing.

Contoh kalimat:

  • I am typing an article.
  • They are playing football.
  • He is eating dinner.
Present Continuous Tense

Dalam bahasa Indonesia, present continuous tense sering diterjemahkan dengan menggunakan kata “sedang” atau “lagi”. Kata “sedang” “atau” lagi digunakan setelah kata kerja dan sebelum objek atau kata benda untuk menyatakan perbuatan yang sedang berlangsung pada saat ini. Jika kita artikan contoh kalimat di atas ke dalam bahasa Indonesia menjadi:

  • Saya sedang mengetik artikel
  • Mereka sedang bermain sepak bola
  • Dia sedang makan malam

Bentuk Lengkap (Rumus) Present Continuous Tense

Tenses ini menggunakan auxiliary verb atau to be berupa is/am/are. Penggunaan auxiliary verb atau to be tersebut tentunya sudah kamu pahami kan?! Kapan to be “is” digunakan dan seterusnya. Selain itu, penggunaan kata kerja atau verb dalam tenses ini juga menerapkan penambahan “-ing” setelah kata kerjanya, atau dengan kata lain, yaitu penambahan verb –ing.

Dalam bentuk lengkapnya, rumus present continuous tense terdiri atas pola kalimat positif, negatif, dan kalimat tanya. Untuk ketiga pola kalimat tersebut rumusnya adalah sebagai berikut:

Kalimat positif [+]

Subject + to be (is/am/are) + verb –ing

Kalimat negatif [-]

Subject + to be (is/am/are) + verb –ing + not + object

Kalimat tanya [?]

To be (is/am/are) + subject + verb –ing + (object) + ?

Penggunaan Present Continuous Tense

Dalam penggunaannya, present continuous tense sering digunakan untuk menyatakan situasi atau kegiatan yang sedang berlangsung pada saat ini, serta dapat digunakan untuk menyatakan rencana atau kegiatan yang telah dijadwalkan di masa depan.

Contoh penggunaan tenses ini untuk situasi atau kegiatan yang sedang berlangsung pada saat ini:

  • I am studying for my exam. (Saya sedang belajar untuk ujian saya)
  • They are watching a movie. (Mereka sedang menonton film)

Contoh penggunaan tenses ini untuk rencana atau kegiatan yang telah dijadwalkan di masa depan:

  • I am meeting my friends later today. (Saya akan bertemu dengan teman-teman saya nanti)
  • They are flying to Bali tomorrow morning. (Mereka akan terbang ke Bali besok pagi)

Selain itu, present continuous tense juga dapat digunakan untuk menyatakan perubahan yang sedang terjadi pada seseorang atau sesuatu, atau untuk memberikan penekanan pada kegiatan atau perbuatan yang sedang berlangsung pada saat ini.

Contoh penggunaan untuk menyatakan perubahan yang sedang terjadi:

  • She is becoming more confident in speaking English. (Dia semakin percaya diri dalam berbicara bahasa Inggris)
  • The weather is getting colder these days. (Cuaca semakin dingin belakangan ini)

Contoh penggunaan untuk memberikan penekanan:

  • He is really enjoying his vacation in Bali. (Dia sangat menikmati liburannya di Bali)
  • We are currently working on a very important project. (Kami sedang mengerjakan proyek yang sangat penting)

Dalam kalimat negatif dan kalimat pertanyaan, aturan penggunaan kata kerja dan is/am/are juga harus diperhatikan dengan seksama.

Contoh kalimat negatif:

  • She is not studying for the exam. (Dia tidak sedang belajar untuk ujian)
  • They are not watching TV. (Mereka tidak sedang menonton TV)

Contoh kalimat pertanyaan:

  • Are you studying for the exam? (Apakah kamu sedang belajar untuk ujian?)
  • Is he playing basketball? (Apakah dia sedang bermain basket?)

Kata Keterangan Waktu dalam Present Continuous Tense

Dalam present continuous tense, ada beberapa kata keterangan waktu yang biasa digunakan untuk menunjukkan waktu atau durasi suatu kegiatan atau perbuatan yang sedang berlangsung. Berikut adalah beberapa kata keterangan waktu dalam tenses ini beserta contohnya:

  • Now (Sekarang)
    Contoh: She is studying for her exam now. (Dia sedang belajar untuk ujiannya sekarang)

  • Right now (Sekarang juga)
    Contoh: He is cooking dinner right now. (Dia sedang memasak makan malam sekarang juga)

  • At the moment (Saat ini)
    Contoh: They are discussing the project at the moment. (Mereka sedang membahas proyek saat ini)

  • Currently (Saat ini)
    Contoh: We are currently working on a new project. (Kami sedang mengerjakan proyek baru saat ini)

  • Today (Hari ini)
    Contoh: She is meeting her friend for lunch today. (Dia sedang bertemu dengan temannya untuk makan siang hari ini)

  • Tonight (Malam ini)
    Contoh: We are going to a concert tonight. (Kami akan pergi ke konser malam ini)

  • This week (Minggu ini)
    Contoh: He is going to visit his family this week. (Dia akan mengunjungi keluarganya minggu ini)

  • This month (Bulan ini)
    Contoh: She is taking a break from work this month. (Dia sedang beristirahat dari pekerjaannya bulan ini)

  • These days (Belakangan ini)
    Contoh: He is learning how to play guitar these days. (Dia sedang belajar bermain gitar belakangan ini)

  • etc…

Dalam penggunaan kata keterangan waktu dalam tenses ini, penting untuk memperhatikan konteks kalimat dan memilih kata yang tepat untuk menunjukkan waktu atau durasi kegiatan atau perbuatan yang sedang berlangsung. Hal ini akan membantu kita untuk berkomunikasi dengan lebih jelas dan efektif dalam bahasa Inggris.

Kapan Present Continuous Tense Tidak Bisa Digunakan?

Dalam tenses ini, ada beberapa kondisi di mana tenses ini tidak boleh di gunakan. Yang pertama, perlu diperhatikan bahwa tenses ini tidak cocok digunakan untuk menyatakan kebiasaan atau kejadian yang terjadi secara rutin atau berulang-ulang.

Contoh kebiasaan atau kejadian yang tidak cocok digunakan dalam present continuous tense:

  • I drink coffee every morning. (Saya minum kopi setiap pagi)
  • She always walks her dog in the park. (Dia selalu membawa anjingnya jalan-jalan di taman)

Selain itu, ada beberapa kata kerja (verb) yang tidak dapat digunakan dalam Present Continuous Tense karena sifatnya yang statis atau tidak dapat digambarkan dalam bentuk aksi yang sedang berlangsung. Beberapa contoh kata kerja ini antara lain:

  • Like (Menyukai)
    Contoh: She likes chocolate ice cream. (Dia menyukai es krim cokelat) – tidak dapat digunakan: She is liking chocolate ice cream.
  • Believe (Percaya)
    Contoh: He believes in hard work. (Dia percaya pada kerja keras) – tidak dapat digunakan: He is believing in hard work.
  • Own (Memiliki)
    Contoh: They own a big house. (Mereka memiliki rumah besar) – tidak dapat digunakan: They are owning a big house.
  • Cost (Berharga)
    Contoh: The new car costs a lot of money. (Mobil baru itu berharga banyak uang) – tidak dapat digunakan: The new car is costing a lot of money.
  • Need (Butuh)
    Contoh: I need a new laptop for work. (Saya butuh laptop baru untuk pekerjaan) – tidak dapat digunakan: I am needing a new laptop for work.
  • Belong (Milik)
    Contoh: The book belongs to my sister. (Buku itu milik adik perempuan saya) – tidak dapat digunakan: The book is belonging to my sister.
  • Consist (Terdiri dari)
    Contoh: The salad consists of lettuce, tomatoes, and cucumbers. (Salad itu terdiri dari selada, tomat, dan mentimun) – tidak dapat digunakan: The salad is consisting of lettuce, tomatoes, and cucumbers.
  • Seem (Nampaknya)
    Contoh: It seems like it’s going to rain. (Nampaknya akan hujan) – tidak dapat digunakan: It is seeming like it’s going to rain.
  • etc…

Note: beberapa kata kerja di atas bisa saja berubah bentuk atau menjadi kata kerja yang bisa ditambahi –ing di akhir kata kerjanya, semua itu tergantung konteks kalimat atau penggunaannya dan jenis tenses apa yang digunakan.

Kata kerja yang tidak dapat digunakan dalam tenses ini disebut dengan kata kerja tak-beraturan yang tidak dapat digunakan dalam bentuk gerund atau bentuk kata kerja yang berakhir dengan -ing.

Kata kerja yang digunakan dalam present continuous tense harus dapat digambarkan dalam bentuk aksi yang sedang berlangsung, atau dalam bentuk perubahan dan pergerakan. Contohnya, kata kerja “talk” dapat digunakan karena dapat digambarkan dalam bentuk aksi yang sedang berlangsung: “He is talking to his friend on the phone”. Namun, kata kerja “like” atau “belong” tidak dapat digunakan karena sifatnya yang statis dan tidak dapat digambarkan dalam bentuk aksi yang sedang berlangsung.

Nah itulah tadi ulasan lengkap tentang present Continuous Tense mulai dari pengertiannya hingga ke kondisi di mana tenses ini tidak dapat digunakan dalam percakapan sehari-hari. Semoga dengan tambahan ulasan mengenai tenses yang satu ini bisa memperkaya pengetahuanmu akan tenses dalam bahasa Inggris. Sampai jumpa di ulasan menarik selanjutnya dan tetap semangat belajar bahasa Inggris! (admin AJ)

+ posts